BAACA.ID - Kotoran telinga terbentuk secara alami untuk melindungi telinga. Dikenal dengan istilah medis cerumen, kotoran telinga berfungsi untuk mencegah kotoran dan benda asing lain untuk masuk ke dalam telinga serta untuk mencegah infeksi. Kotoran telinga dapat memiliki tekstur dan warna yang berbeda-beda. Apa sebenarnya arti warna kotoran telinga yang berbeda-beda ini?
Mengenal Tekstur dan Arti Warna Kotoran Telinga
Pada dasarnya telinga dapat membersihkan dirinya sendiri. Kotoran telinga yang sudah tua akan bercampur bersama dengan sel kulit mati dan keluar dari dalam ke bagian lubang telinga. Ternyata, tidak semua orang memiliki tekstur dan juga warna kotoran telinga yang sama. Warna dan bentuk kotoran telinga yang berbeda-beda juga bisa mengindikasikan kondisi kesehatan seseorang.
Berikut adalah arti warna kotoran telinga yang berbeda-beda yang wajib untuk Anda kenali!
Baca Juga: Informasi Kesehatan : 5 Komplikasi Pasca Operasi yang Mungkin Dialami Pasien!
1. Kotoran telinga berwarna kuning pucat dengan tekstur lembut
Kotoran telinga berwarna kuning pucat umumnya dimiliki oleh anak-anak.
Warna ini termasuk ke dalam warna kotoran telinga yang normal. Warna ini dapat berubah menjadi lebih gelap seiring dengan berjalannya usia. Produksi kotoran telinga juga biasanya akan semakin berkurang ketika seseorang semakin beranjak dewasa.
2. Kotoran telinga berwarna kuning kecoklatan cenderung basah
Arti warna kotoran telinga kuning kecoklatan dengan tekstur cenderung basah juga adalah normal.
Baca Juga: Informasi Kesehatan : 5 Manfaat Olahraga di Pagi Hari untuk Kesehatan
Ciri-ciri kotorangan telinga ini biasanya dimiliki oleh orang Kaukasia dan Afrika. Hal ini disebabkan oleh adanya mutasi gen yang membuat kotoran telinga menjadi lebih basah. Namun tidak perlu dikhawatirkan karena kondisi ini tidak menandakan adanya gangguan pada telinga.
Artikel Terkait
3 Hal Sederhana yang Buat Aglonema Jadi Merah Merona dan Glowing
Bingun Memilih Pupuk untuk Aglonema? Berikut Racikan Pupuk Aglonema yang Cocok Untuk Anakan dan Indukan Semua
dr. Ema: Minum Teh Ini, Berat Badan Bisa Turun Drastis Hingga 20 Kg
dr. Saddam Ismail: 3 Sayuran Ampuh Bakar Lemak dan Turunkan Berat Badan
Dokter Saddam Ismail Bongkar Obat Rahasia Asam Urat? Berikut Buah-buahan yang Bisa Obati Asam Urat